Manusda News . Madrasah Aliyah Nahdlatul Ulama Sidoarjo berhasil menjadi juara umum pada Lomba Prestasi Penegak Pramuka tingkat SMA Sederajat se-Kabupaten Sidoarjo Tahun 2022 yang berlangsung pada tanggal 06 Agustus 2022 di Bumi perkemahan Tanjek Wagir, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo. Acara ini merupakan salah satu program Dewan Kerja Cabang (DKC) Sidoarjo.
Seluruh peserta merupakan perwakilan sekolah menengah atas sederajat se-Kabupaten Sidoarjo yang terdiri atas kategori PA (putra) & PI (putri), masing-masing sebanyak 17 regu.
Jenis kegiatan yang dikompetisikan terdiri dari bussiness plan, desain maskot, minyak goreng kelapa, scout pionering, scout competition, scout mini vlog, & e-sport (mobile legends). Penilaian juara pada gelaran kegiatan ini merupakan nilai akumulatif dari seluruh mata lomba yang diadakan oleh panitia.
Pada Lomba Prestasi Penegak kali ini Pramuka Madrasah Aliyah “Nahdlatul Ulama Sidoarjo mengirimkan dua regu, masing-masing 1 regu putra (PA) & 1 regu putri (PA)”kata Lailatul magfiroh Waka Kesiswaan.
Dengan persiapan yang cukup matang, tim pramuka yang beralamatkan di Jalan Raden Patah no. 78 Sidoarjo (sebelah timur RSI Siti Hajar) ini berhasil mengawinkan gelar juara utama putra & juara utama putri, sehingga berhak menyandang status juara umum.
M Baidlowi kepala sekolah menuturkan “Hasil juara ini juga menunjukkan bahwa siswa Madrasah Aliyah Nahdlatul Ulama Sidoarjo juga bisa bersaing dan berprestasi dalam berbagai bidang,serta tidak kalah dengan sekolah berlabel negeri”.(amt )